Alzena Savaira Salimah, Mahasiswi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Peroleh Penghargaan Terbitkan Buku Antologi Puisi
Jendelakita.my.id. - Mahasiswi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari Lubuklinggau, Alzena Savaira Salimah peroleh penghargaan sebagai penulis terpilih atas karya terbaiknya untuk buku antologi puisi berjudul "Hening yang Menyulam Duka".
Adapun judul puisi yang diterbitkan adalah "Sepi yang Merintih" dengan nomor QRCBN 62-497-4467-024 dalam event Lomba Cipta Puisi (LCP 33) Tingkat Nasional dengan tema "Duka ini".
Event nasional ini diselenggarakan oleh Event Menulis Nasional pada bulan Agustus - September 2024.
"Buku yang terbit ini adalah buku yang ke empat" ujar Alzena yang memiliki hobi membaca dan menulis.
Alzena Savaira Salimah lahir di Palembang pada 26 Desember 2006.
Alzena Savaira Salimah sebelumnya bersekolah di SD Al Adli Palembang lalu ke SD Baitul 'Ala Lubuklinggau, selanjutnya meneruskan pendidikan di pondok pesantren modern Ar Risalah Lubuklinggau untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dilanjutkan ke Sekolah Menengah Atas (SMA) Ar Risalah.
Saat ini Alzena Savaira Salimah merupakan mahasiswi semester 1 di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari Lubuklinggau dengan mengambil program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI).
"Alhamdulillah saat ini saya sedang menempuh studi di prodi KPI Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari Lubuklinggau" ujar Alzena Savaira Salimah yang merupakan anak kedua dari tujuh bersaudara.